Halo teman-teman kembali lagi bersama saya admin kuycoding, kali ini saya akan berbagi tutorial bagaimana cara membuat virtual host di localhost.

Apa itu Virtual Host?

Virtual Host adalah cara untuk mengatur banyak website atau domain didalam satu server atau satu IP. Seperti halnya kita mempunyai beberapa domain tapi kita hanya memiliki satu server. Cara untuk mengatasi masalah seperti ini kita dapat membuat virtual host yang ada diweb server. Tapi kita bermain virtual host di localhost saja.
Praktek ini menggunakan XAMPP sangat berguna ketika kalian ingin mensimulasikan website namun berjalan secara lokal untuk mengakses website kalian dengan URL normal di browser.
Sebelumnya kalian harus menginstall XAMPP di Ubuntu kalian. Mari belajar.

1. Izinkan Penggunaan Virtual Host

Secara default, XAMPP di ubuntu tidak akan menggunakan file httpd-vhosts.conf, oleh karena itu kita perlu untuk menunjukkan bahwa file ini akan disertakan saat runtime Apache. Buka httpd.conf dengan perintah berikut :
sudo gedit /opt/lampp/etc/httpd.conf
Setelah itu line 487 kalian akan menemukan baris seperti ini.
# Virtual hosts
#Include etc/extra/httpd-vhosts.conf
Sekarang kalian hapus komen/pagar didepan Include, maka seperti ini
# Virtual hosts
Include etc/extra/httpd-vhosts.conf
Jangan lupa disave.

3. Membuat kustom domain di file hosts

Kita membutuhkan kustom domain dalam pembuatan virtual host, kita tidak perlu membeli domain, jadi tenang saja ok.
Untuk memulai, edit  hostsfile yang terletak di /etc kalian bisa menjalankan perintah berikut di terminal :
sudo gedit /etc/hosts
Dan lanjutkan untuk menambahkan kustom domain kalian. Dalam contoh ini, ip kita akan menjadi  127.0.0.5dan domain  kuycoding.id. Jadi akhirnya, file host kita akan terlihat seperti :
127.0.0.1 localhost
127.0.1.1 afif-Inspiron

# The following lines are desirable for IPv6 capable hosts
::1     ip6-localhost ip6-loopback
fe00::0 ip6-localnet
ff00::0 ip6-mcastprefix
ff02::1 ip6-allnodes
ff02::2 ip6-allrouters

127.0.0.2 a.com
127.0.0.3 a.id
127.0.0.4 kudisi.id
127.0.0.5 kuycoding.id
Simpan file tersebut, kita sudah atur ip 127.0.0.5 dengan nama domain kuycoding.id

4. Membuat Virtual Host

Kalian harus membuat virtual host di httpd-vhosts.conffile yang terletak di  /opt/lampp/htdocs/kuycoding. Gunakan editor favorit kalian untuk mengedit file itu atau cukup jalankan perintah berikut untuk mengeditnya di terminal :
sudo gedit /opt/lampp/etc/extra/httpd-vhosts.conf
Tambahkan kode berikut pada file httpd-vhosts.conf.
<VirtualHost *:80>
    ServerAdmin admin@kuycoding.id
    DocumentRoot "/opt/lampp/htdocs/kuycoding"
    ServerName kuycoding.id
    ServerAlias kuycoding.id
    ErrorLog "logs/dummy-host2.kuycoding.id-error_log"
    CustomLog "logs/dummy-host2.kuycoding.id-access_log" common
 <Directory "/opt/lampp/htdocs/kuycoding">
  Options Indexes FollowSymLinks
  AllowOverride All
  Order allow,deny
  Allow from all
     </Directory>
</VirtualHost>
Konfigurasi kustom VirtualHost terserah kalian. Simpan file, dan kalian siap untuk menguji ketangguhan server di localhost 😀 .

5. Uji Virtual Host Kalian

Untuk mengujinya, di folder /opt/lampp/htdocs/kuycoding, buat file PHP sederhana ( index.php) kalian bisa membuat dengan perintah berikut:
gedit /opt/lampp/htdocs/kuycoding/index.php
Dan tambahkan kode berikut:
<?php
echo "Saya Belajar di KuyCoding.com!";
?>
Silahkan start lampp kalian dengan.
sudo /opt/lampp/lampp start
Atau restart jika sudah dinyalakan sebelumnya.
sudo /opt/lampp/lampp restart
Buka di browser favorit kalian ke http://kuycoding.id dan kalian akan melihat “ Saya Belajar di KuyCoding.com! ” di browser.
Selamat coding !