Cara Termudah Install Ubuntu Mate di Raspberry Pi 3 dan 2
Ubuntu MATE merupakan sistem Operasi Linux yang memiliki distro keturunan dari Ubuntu. Sistem Operasi ini merupakan sistem operasi yang dirancang untuk Komputer yang memiliki hardware terbatas. sesuai dengan bahasan kita akan mencoba instalasi Ubuntu MATE ini pada Perangkat IoT yaitu Raspberry Pi dengan Versi 2 dan 3.
Yang perlu anda siapkan adalah
- Perangkat Keras Raspberry Pi 2 atau 3
- Memory Card berjenis MicroSD dengan ukuran Minimal 4GB beserta CardReader
- Siapkan Kabel Power Raspberry(Bisa Gunakan Charger HP MicroUSB) atau Bisa kita Gunakan Arus lain seperti PowerBank, Colok USB di Laptop/Komputer
- Siapkan Kabel HDMI + Monitor/Layar yang sudah kompatibel dengan HDMI(jika Belum ada silahkan tambahkan Converter HDMI to VGA)
- Keyboard dan Mouse
- Download Master Ubuntu Mate, anda bisa download melalui alamat Https://Ubuntu-Mate.Org/Raspberry-Pi/
- Untuk mendownload Master Ubuntu MATE tersebut anda harus install terlebih dahulu UTorrent karena Master Ubuntu MATE dapat didownload melalui Aplikasi Tersebut, untuk Alamat downloanya bisa buka Https://Www.Utorrent.Com/Utweb-Index
- jika sudah download aplikasi Rufush, aplikasi ini berguna untuk memasukkan Master Ubuntu Mate ke dalam MicroSD secara Bootable, anda bida mendownloadnya melalui alamat Https://Filehippo.Com/Download_rufus/
- jika sudah siap semua, ayo kita mulai instalasi Ubuntu MATE
Memasukkan Ubuntu MATE ke dalam MicroSD
silahkan buka aplikasi Rufush, dan jangan lupa Masukkan MicroSD ke dalam Komputer/Laptop. setelah memasukkan Card Reader besarta MicroSD maka, otomatis Rufush akan Membaca Device atau Memory yang kita pasang
Silahkan Tekan Select dan Ambil Master Ubuntu MATE yang sudah anda download(Pada saat Pertama Download, Master Ubuntu MATE dalam Keadaan terCompres, Silahkan di Extrak Terlebih dahulu)
jika sudah, diklik dan Posisi Master Ubuntu MATE sudah Masuk ke kolom Boot Selection, maka otomatis tombol START akan Aktif. silahkan Klik tombol START untuk Melanjutkan Proses Format MicroSD.
silahkan anda klik OK dan Tunggu Proses Format dan Copy data ke MicroSD selesai, hingga menampilkan pesan seperti gambar dibawah ini
jika sudah, maka Proses Copy master Ubuntu MATE ke MicroSD sudah selesai, dan selanjutnya adalah, Cabut MicroSD dari MemoryCard lalu masukkan ke Raspberry
Tidak ada komentar:
Posting Komentar