Kamis, 06 Juni 2019

Install raspberry ke memory card

[TUTORIAL] Mengkloning Image Sistem Operasi Raspberry Pi ke SD Card Menggunakan Win32 Disk Imager

Aditya Suranata  - 19 November 2015 15:59:19 0
Untuk menginstall sistem operasi dari file image Raspberry Pi melalui sistem operasi Windows adalah dengan Win32 Disk Imager. Software ini gratis/open source, dan sangat mudah untuk digunakan. Maka dari itu saya menyarankan untuk menggunakan software ini untuk menginstall sistem operasi ke SD card Raspi Anda. Berikut adalah caranya:
1. Download Win32 Disk Imager.
2. Setelah selesai mendownload, langsung install hingga selesai dan jalankan.
3. Pilih file image sistem operasi yang ingin Anda install.
3. Pilih Drive letter dari SD Card. Hati-hati pastikan Drive letternya benar. Jika tidak Anda bisa membunuh file di drive yang salah dan membuat semua filenya terbang ke neraka. crying Dalam contoh pada gambar screenshoot drive letternya adalah D:\, jika tidak yakin cek dari My Computer.
4. Klik Write dan Yes tunggu hingga selesai.

Win32 Disk Imager Windows 7 How to.PNG

Win32 Disk Imager

TUTORIAL - PEMULA] Cara Install OS Raspbian Pada Raspberry Pi Menggunakan Ubuntu

Aditya Suranata  - 13 November 2015 23:09:23 0
Untuk menginstal sistem operasi Raspbian Wheezy pada Raspberry Pi menggunakan Ubuntu sangatlah mudah. Kita hanya memerlukan file image (.img) dari sistem operasi Raspbian, sebuah SD Card minimal 4GB Class 10 dan tentunya Raspberry Pi maka sudah bisa diinstall. Caranya adalah dengan menggunakan program Disk Clone yang telah tersedia secara bawaan pada Ubuntu yaitu DD.
DD bekerja dengan cara mengklone semua isi dari image ke SD Card (partisi dan file system). Dengan DD kita tidak hanya bisa membuat instalasi baru, namun juga melakukan backup dari image pada SD Card kita untuk mencegah hilangnya data dari Raspberry ketika terjadi korup atau kerusakan pada SD Card (karena tercabut atau mati paksa).
Langsung saja ke langkah-langkahnya:
  1. Download image terbaru dari Raspbian Wheezy di alamat berikut http://www.raspberrypi.org/downloads/
  2. Pada halaman download, cari RASPBIAN Debian Wheezy dan copy download link pada tombol Download ZIP
  3. Buka terminal Ubuntu dengan shortcut CTRL + ALT + T
  4. Ketik pada terminal sudo apt-get install wget -y && wget (paste link download CTR+SHIFT+V)
  5. Tunggu proses Download selesai, kemudian colokan SD Card ke laptop / card reader
  6. Cari alamat SD Card dengan mengetik sudo fdisk -l kemudian akan muncul daftar dari Disk pada laptop. Hati-hatidalam tahap ini, cari alamat SD Card yang diawali dengan mmcblk. Biasanya akan beralamat di /dev/mmcblk0.
  7. Setelah selesai mengunduh, lakukan cloning ke SD card dengan perintah:
  8. sudo dd if=./alamat_dari_file_img of=/dev/nama_sdcard
  9. Contoh : sudo dd if=./2014-12-24-wheezy-raspbian.img of=/dev/mmcblk0
  10. Tunggu hingga proses selesai, setelah itu colokan ke Raspberry SDCardnya, nyalakan dan mulai lakukan penyetingan. Masuk menggunakan akun default username: pi , password: raspberry
  11. Pertama, setting partisi ke mode full dengan cara: sudo raspi-config
  12. Cari Expand File System > Yes > Reboot
  13. Reboot, dan Login kembali, ketik startx untuk masuk ke Desktop.
  14. Selesai.

Menginstall Raspberry Pi menggunakan Windows 7 ?

Untuk pengguna Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 8 hingga Windows 10 bisa mengikuti tu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar