Selasa, 23 Mei 2017

Rumah pintar

Mudahnya mengendalikan Peralatan Listrik Menggunakan HP Android.. (+4)

tutuk jatmiko November 27, 2014
“..Pengguna ponsel pintar di Indonesia terus meningkat. Analis Horace H. Dediu menyebutkan bahwa Indonesia berada di peringkat kelima dalam daftar pengguna smartphone terbesar di dunia. Sementara, BBC Indonesia menyebut bahwa rata-rata masyarakat Indonesia menghabiskan 181 menit per hari untuk bermain ponsel.
Namun, tingginya pengguna smartphone di Indonesia tidak dibarengi pemanfaatan teknologi secara positif. Sebagian besar pengguna smartphone memanfaatkan ponsel sekadar untuk berkomunikasi di media sosial. Hal ini dibuktikan oleh riset Yahoo yang menunjukkan bahwa sebagian besar pengguna internet memanfaatkan Google hanya untuk mencari file musik, video, dan foto. Hanya 26% saja yang memanfaatkan Google untuk mencari bahan tugas sekolah atau bahan pembelajaran lainnya .” demikian kutipan dari beranda depan http://indonesiaterdidiktik.org.
Melihat kenyataan ini, sebagai guru yang merupakan pengajar sekaligus pendidik seolah ditantang untuk bisa menjawab dengan kemampuan yang ada untuk memecahkan maslah kesenjangan ini.
Kali ini saya mencoba membagi  pengalaman saat proses pembelajaran yang pernah saya lakukan  bersama siswa saat menggunakan alat bantu menggunakan peraga berbantuan teknologi informatika. Dikelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik terdapat materi pengendali elektronika. Pada materi ini siswa mempelajari pengendalian instalasi penerangan , instalasi tenaga serta instalasi motor listrik menggunakan peralatan elektronika. Umumnya pengendalian yang dilakukan pada program keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik adalah menggunakan PLC (Programmable Logic Controller), yaitu sebuah alat kontrol standar industri yang berfungsi sebagai  pengendali  untuk  mengendalikan peralatan listrik dengan cara diprogram menggunakan  simbol-simbol logika.
Tetapi pada praktikum kali ini saya mengajak siswa untuk mengendalikan  instalasi penerangan  (berupa beberapa lampu peraga) menggunakan cara yang lebih sederhana yaitu komputer dan HP siswa. Tujuan penyampaian materi ini adalah memberi wawasan kepada siswa sisi lain manfaat teknologi  informasi  untuk  teknologi teknik instalasi listrik. Selain itu dengan terus mengikuti perkembangan teknologi yang ada, diharapkan guru bisa mengarahkan siswa kepada sisi positif sebuah perkembangan teknologi sehingga siswa akan lebih bijak dalam menggunakan teknologi yang berkembang sangat pesat ini.
Interface  (alat penghubung antara komputer dengan instalasi penerangan)  berupa relay driver yang kita rangkai  sendiri dengan biaya yang relative terjangkau. Rangkaian interface relay driver dapat kita temukan dengan mudah  di internet.. Demikian juga dengan software yang digunakan pada aplikasi pengendalian.
Langkah 1. Kita harus membuat hardware interfacenya terlebih dulu. Untuk pembuatan hardware dapat anda lihat pada artikel ini..
Langkah 2. Install software pengendali pada PC .Software yang digunakan merupakan software berjanis free yang dengan mudah kita dapatkan diinternet antara lain SMS Remote (Dapat mengendalikan 2 buah alat listrik), Electrical Device Controlling Through PC (dapat mengendalikan 8 buah alat listrik) atau syaraf listrik (mampu mengendalikan 12 buah alat listrik) lebih lanjut baca artikel ini. Pilih salah satu untuk diinstal di PC.
Langkah 3.Install software  TeamViewer pada PC. Software ini dapa dengan mudah kita dapatkan diinternet.

ilustrasi Hp to PC
Ilustrasi Pengendalian Smartphone to PC menggunakan jaringan internet

Langkah 4. Untuk smartphone ,download software TeamViewer melalui Playstore . Setelah didownload lakukan instalasi seperti biasa. Kemudian jalankan.

Langkah 5.Jalankan TeamViewer pada PC dan HP yang sudah terinstal software tersebut, jangan lupa untuk memasang modem pada sisi PC
Langkah 6.Lakukan pengendalian peralatan listrik melalui koneksi HP to PC .
Alhamdulillah praktikum sederhana ini berjalan dengan lancar, berikut beberapa dokumentasi paraktikum yang kami lakukan.
Proses download TeamViewer pada HP

Tampilan TeamViewer saat melakukan remote desktop menggunakan software pengendali Electrical Device CTPC
Untuk memahami lebih lanjut praktikum pengendalian perangkat listrik dari pembahasan diatas dapat dilihat pada beberapa video berikut.
klik disini ,  disini  dan  disini
Mengingat pentingnya memperkaya wawasan dibidang TIK , maka materi ini selain digunakan pada praktikum disekolah, praktikum materi diatas juga pernah saya presentasikan pada kegiatan sesi Education Converence dan Lomba Inovasi & Kreativitas Guru SMK Teknologi dalam Pembelajaran di VEDC / PPPPTK Malang beberapa waktu yang lalu.

Somoga uraian sederhana ini dapat memberi tambahan wawasan bagi kita semua untuk dapat berinovasi dalam proses pembelajaran menggunakan teknologi informasi dan komunikasi secara bermartabat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar