Jumat, 19 Mei 2017

Odoo windows

Cara Instalasi Aplikasi Odoo Versi 8.0

Hello Palcomster,
Pertemuan kali ini, saya akan membuat tutorial instalasi aplikasi odoo 8.0, dimana sebelumnya saya sudah membahas tentang pengenalan dari aplikasi odoo, mulai dari sejarah, keunggulan, kelemahan sampai manfaat. Ok, berikut merupakan langkah-langkah dari instalasi Aplikasi Odoo versi 8.0:
Langkah 1
Siapkan aplikasi odoo, kemudian letakan di drive D, apabila anda belum mempunyai aplikasi odoo bisa melakukan download di https://www.odoo.com/page/download.
eka1
Selanjutnya Klik 2x aplikasi odoo kemudian akan tampil seperti berikut, kemudian klik Ok.
eka2
Langkah 2
Selanjutnya klik next, maka akan tampil seperti dibawah ini :
eka3
Kemudian akan muncul kotak lisensi , selanjutnya klik I Agree .
eka5
Langkah 3
Maka akan muncul tampilan dibawah ini, kemudian anda pilih All In One, dimana untuk databases dan aplikasinya akan semuanya terinstal. Selanjutnya klik Next.
eka7
Selanjutnya akan muncul kotak konfigurasi yang digunakan odoo untuk mengakases PostgreSQL. Lalu klik Next.
eka8
Langkah 4
Kemudian akan muncul kotak dialog untuk mengatur folder atau tempat instalasi Oddo, lalu klik Install.
eka9
Kemudian muncul proses instalasi.
eka10
Setelah Instalasi selesai kemudian klik Next dan akan muncul kotak dialog, lalu klik finish menandakan proses intalasi odoo selesai.
eka11
Proses Intalasi selesai maka tampilan berikut yang akan muncul di browser, aplikasi odoo sudah siap untuk digunakan.
eka12
Selamat mencoba :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar