Aplikasi Pertokoan "MiniMart"
Aplikasi "MiniMart" adalah aplikasi inventori stok barang yang bertujuan untuk memudahkan pemilik toko dalam memantau dan memesan kembali barang yang persediaan stoknya telah menipis sehingga dapat senantiasa menjamin ketersediaan stok barang di dalam tokonya.
Tampilan aplikasi ini dibuat dengan sangat sederhana sehingga memudahkan bagi pengguna awam untuk memahami dan menggunakan aplikasi ini. Aplikasi ini dapat digunakan pada toko eceran berskala kecil, seperti toko kelontong (toko sembako), toko alat tulis & perkantoran (toko atk), toko listrik, toko elektronika, toko bangunan, toko spare-part motor & mobil, toko aksesoris hp, dll.
Aplikasi ini berlisensi "Public Domain", di mana aplikasi ini gratis sepenuhnya (full versi, tanpa limit, tanpa masa trial, dan tidak berbayar) dan bersifat open-source (kode program juga diikutsertakan dalam pendistribusian aplikasi ini). Pengguna bebas untuk memodifikasi kode program, meng-compile ulang, dan mendistribusikan ulang hasil modifikasi aplikasi ini tanpa perlu memperoleh ijin dari pembuatnya.
Bagi anda yang ingin bertanya, maka dapat mengirim pertanyaan tsb ke e-mail pengembang di helloyud@gmail.com. Mohon maaf pengembang tidak melayani permintaan penambahan fitur pada aplikasi ini, pengembang berharap bahwa anda dapat menggunakan aplikasi ini secara apa adanya.
Fitur-Fitur :
- ---- Barang ----
- Pendataan barang.
- Pencetakan laporan barang.
- Pencetakan label barcode dan price tag barang.
- Impor-ekspor data barang melalui file CSV.
- ---- Subjek ----
- Pendataan subjek.
- Pencetakan laporan subjek.
- Impor-ekspor data subjek melalui file CSV.
- ---- Transaksi ----
- Pendataan transaksi.
- Pendataan pra-transaksi.
- Pencetakan laporan transaksi.
- ---- Lainnya ----
- Mendukung kebutuhan backup dan restore data dari file.
- Mendukung multi user dan pengaturan hak akses utk masing-masing user.
- Mendukung multi akses (aplikasi dapat digunakan pada beberapa komputer).
Screenshoot aplikasi dapat dilihat di :
Video tutorial mengenai penggunaan aplikasi dapat dilihat di :
# Download Aplikasi "MiniMart"
Download di sini :
https://drive.google.com/drive/folders/0B3ivoWDOTq6oMGpZNzBhaXNCT1U?usp=sharing
Download di sini :
https://drive.google.com/drive/folders/0B3ivoWDOTq6oMGpZNzBhaXNCT1U?usp=sharing
"Bagi anda yang ingin meng-share link download aplikasi "MiniMart", harap menggunakan link download Google Drive di atas, karena pengembang biasanya memperbaharui aplikasi "MiniMart" bila sewaktu-waktu terdapat perbaikan bug (error) atau penambahan fitur baru, dan melalui link download Google Drive di atas, anda dapat senantiasa memperoleh versi terbaru dari aplikasi "MiniMart"."
"Jika anda ingin mendownload melalui ponsel (android / ios), maka jangan membuka link download melalui aplikasi Google Drive karena tidak akan menampilkan file download (mungkin dikarenakan aplikasi Google Drive masih memiliki bug / error), tetapi buka link downloadnya melalui aplikasi web browser yang tersedia di ponsel anda."
"Jika anda ingin mendownload melalui ponsel (android / ios), maka jangan membuka link download melalui aplikasi Google Drive karena tidak akan menampilkan file download (mungkin dikarenakan aplikasi Google Drive masih memiliki bug / error), tetapi buka link downloadnya melalui aplikasi web browser yang tersedia di ponsel anda."
# Download Aplikasi Pendukung
Aplikasi "MiniMart" membutuhkan 2 aplikasi pendukung agar dapat beroperasi, yaitu :
- Java Runtime Environment (JRE) minimal versi 7.
- Database Server MySQL minimal versi 5.5.
Silahkan meng-install terlebih dahulu kedua aplikasi tersebut (JRE dan XAMPP) sebelum mulai menggunakan aplikasi "MiniMart". Sebagai catatan, XAMPP adalah sebuah program yang berisikan Apache, MySQL, PHP, dan PHPMyAdmin.
Pada sistem operasi Windows, service MySQL dapat dijalankan dengan cara :
Pada sistem operasi Windows, service MySQL dapat dijalankan dengan cara :
- Jalankan 'XAMPP Control Panel' melalui 'Start Menu - XAMPP - XAMPP Control Panel (klik kanan dan 'Run As Administrator')'.
- Navigasikan kursor ke 'Notification Area' yang ada di 'Task Bar', lalu klik kanan icon 'XAMPP', kemudian pilih 'MySQL - Start'.
"Bagi anda yg ingin bertanya, harap mengirim email ke helloyud@gmail.com agar saya & anda dapat saling merespon pertanyaan & jawaban satu sama lain dgn baik."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar