Senin, 18 April 2016

Toko Online dg OSCommerce

Dalam tutorial belajar CMS kali ini, kita akan belajar cara membuat toko online dengan oscommerce.
OsCommerse singkatan dari Open Source Commerce adalah salah satu software dibawah lisensi GNU yang digunakan untuk membuat web toko online. (sumber : Wikipedia.com) . OsCommerce memiliki fitur yang cukup sesuai untuk sebuah toko online.
Fitur-fitur yang dimiliki oleh OsCommerce adalah sebagai berikut:
1. Customer Functionality, Customer dapat melihat semua history pembelian di dalam toko online. Basis data mengenai penjualan atas customer tersimpan rapi. Customer juga dapat mengelola account mereka sendiri.
2. Product Functionality, Menampilkan produk-produk yang dijual di dalam toko online. Berapa stok yang tersedia dan penjelasan lebih lanjut mengenai spesifikasi produk yang bersangkutan.
3. Payment Functionality, Menyediakan beberapa alternatif pembayaran atas pembelian terhadap produk didalam toko online baik itu berupa pembayaran offline maupun online.
4. Shipping Functionality, Fitur pengiriman yang akan langsung menghitung berapa biaya pengiriman yang akan ditanggung oleh pembeli terhadap berat, kuantitas dan tujuan pengiriman atas suatu produk yang dijual di toko online.
5. Tax Functionality, Menampilkan pajak atas penjualan produk di dalam toko online. Dapat menampilkan pajak yang berbedabeda tergantung atas produknya

Untuk instalasinya yang paling mudah memang menggunakan software instalasi yang sudah disediakan oleh penyedia hosting, biasanya menggunakan softaculous atau fantastico, tapi kadang penyedia hosting tidak meng-update software Os Commercenya maupun CMS yang lainnya. Kalau anda ingin menggunakan versi terbaru install manual dengan cara upload melalui ftp.

Berikut ini langkah – langkah instalasinya :
1. Download Os commerce di http://www.oscommerce.com/Products
2. Login ke cpanel hosting anda, buka MySQL Database dan buatlah database name, dilengkapi dengan username dan password kemudian klik “create”.
3. Upload Oscommerce melalui ftp, saya rekomendasikan menggunakan filezilla. Extract dulu file OsCommerce yang sudah di download , cara uploadnya sama ketika anda upload file Prestashop.
4. Mulai instalasi, buka browser dan ketikkan url toko online anda. Akan muncul halaman seperti dibawah ini :
Try This: 4 Langkah Mudah Belajar Cara Membuat Website, Langsung Praktek! KLIK DI SINI!.
5. Isikan form database sesuai yang anda buat di MySQL database cpanel hosting anda. Klik Continue
6. Halaman selanjutnya adalah berisi informasi alamat url anda, Klik Continue
7. Instalasi selesai, untuk melihat previewnya Klik “Catalog”
8. Tampilan default dari OsCommerce adalah seperti dibawah ini :

Selamat Mencoba membuat toko online dengan OSCommerce yaa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar